Sabtu, 23 Juni 2012

Batas

Tulisan yang aku tulis disini bukan suatu batas tempat, batas lokasi, batas negara, dan sebagainya. Setiap hal yang ada di dunia, pasti punya batas. Batas apapun itu, setiap hal. Mungkin hanya satu yang tidak mempunyai batas apapun, yaitu Allah Swt.
Batas, pernahkah kalian mencari tahu arti kata "Batas" dalam KBBI? Aku yakin hampir semua orang tahu arti katanya, tapi belum tentu mengerti semua arti katanya. Ada 3 arti dari kata batas dalam KBBI, (1) garis (sisi) yg menjadi perhinggaan suatu bidang (ruang, daerah, dsb); (2) ketentuan yang tidak boleh dilampaui; (3) perhinggaan. Semakin jelas disini arti kata batas, dan memang artinya tepat seperti yang selama ini aku pahami.
Manusia adalah makhluk yang penuh keterbatasan. Sehebat apapun manusia di dunia ini, pasti punya batas dari hal apapun. Manusia memang benar makhluk yang paling sempurna ciptaan Allah Swt, tapi bukan berarti hal itu sempurna dalam hal segalannya. Apapun batas yang kita miliki, syukuri karena itu karunia yang Allah Swt berikan.
Bagaimana ketika batas itu terlampaui, bagaimana jika perhinggaan itu terlewati? Tentu akan jadi suatu masalah bukan? Dalam hal apapun itu, semua hal yang punya batas jika terlampau, terlewati pasti akan menimbulkan masalah. Sama halnya dengan batas kesabaran, suatu batas dimana seseorang telah berusaha bersabar akan hal yang tidak disukainya, suatu hal yang bertentangan dengan hatinya, dan akhirnya terlampaui. Pernahkan kalian merasakan hal itu? Bagaimana rasanya? Sungguh tidaklah menyenangkan...


Minggu, 17 Juni 2012

ANTIBIOTIK 8

Event Nasional Lembaga Dakwah Islam Fakultas Kedokteran, Antibiotik yang ke-8 FK Unsoed kali ini menjadi tuan rumah. Event yang besar, bergengsi, semoga dapat berjalan dengan lancar mulai dari prosesnya sampai hasil akhir yang maksimal. Semoga Allah SWT meridhai setiap langka Panitia Antibiotik ini. Amiiiin...


Jumat, 15 Juni 2012

Modernisasi

Sabtu pagi, selesai perjalanan panjang blok digest bingung mau ngapain... Sabtu minggu minggu yang lalu terasa melelahkan, alhamdulillah bisa kembali lagi menikmati sabtu yang santai dikasur dan depan latop.
Karena bingung mau ngapain, biasa kerjaan buka internet kalo udah mentok browsing apapun yang lagi pengin dicari, sampai terlintas pengin tau gosip gosip pembangunan mall di Purwokerto.
Informasi yang paling baru, yang aku denger akan segera dibangunnya Rita Super Mall yang lokasinya di depan Alun-alun Purwokerto. Pembangunan ini kurang tau juga, udah berjalan atau belum. Informasi pertama kali dapati dari koran kurang lebih satu bulan yang lalu. Ya, yang namanya pembangunan baru dan besar pasti selalu ada pro dan kontra. Pagi ini di jejaring sosial aku menemukan group dengan judul "1 Juta Warga Banyumas Dukung Penyelamatan Kawasan Alun-Alun Purwokerto" http://www.facebook.com/alunalunpurwokerto.

Masih penasaran, akhirnya coba browsing lagi tentang informasi itu. Sebenernya pengin tau, konsep pembangunannya, gambarannya, fasilitas, kalo bisa semuanya tau. Dan akhirnya ketemu juga untuk gambaran dan konsep pembangunannya.


 Pikiran pertama yang muncul adalah apa akan 100% terealisasikan? Dan akan jadi seperti apa Purwokerto 10 tahun yang akan datang? Mengingat perkembangan pembangunan di Purwokerto yang begitu drastis dibandingkan pada saat aku dibangku SMA.

Pembangunannya bukan hanya pusat perbelanjaan, tapi juga hotel yang akan jadi hotel paling tinggi di Purwokerto. Hotel bintang 3 ini punya 300 rooms. Jika kita flash back beberapa bulan yang lalu, awal tahun 2012, Purwokerto resmi berdiri Hotel bintang 4 Aston. Kemudian disusul Hotel Horison yang sekarang masih proses pembangunan renovasi dari Hotel Dinasty. Kota sekecil ini, akan punya banyak hotel berbintang sepertinya. Yang jadi pertanyaan, siapa saja yang akan menginap disana? Yaaa... mungkin anda bisa menjawab sendiri.

Purwokerto City Walk, yang sempat pro kontra juga pembangunannya, sekarang sepertinya bangunan secara keseluruhan sudah berdiri. Tapi apa isinya? Masih kosong... Padahal sudah berapa bulan berdiri, jika dilihat masih ga beraturan belum 100%. Moro ga mau kalah, pusat berbelanjaan yang menjadi kebanggaan orang Purwokerto-Banyumas ikut mengembangkan sayapnya. Pembangunan besar-besaran sampai sekrang sedang dilaksanakan. Padahal Moro saja sudah cukup besar untuk swalayan di Purwokerto. Sepertinya Moro Swalayan akan berubah namanya menjadi Moro Mall. Coba bayangkan, ketika 3 pusat perbelanjaan ini semua selesai pembangunan, dan mulai berjalan diresmikan. Apa sudah pantas Purwokerto kota sekecil ini mempunya semua itu? Jika dilihat dari sisi masyarakatnya, bagaimana? Bagaimana nasib para pedagang kecil kecilan yang mencari nafkah dengan jalan itu saja? Bagaimana nasib para warung warung kecil yang masih banyak kita jumpai? Mengingat bukan hanya pusat perbelanjaan yang sedang dalam proses, tapi juga keberdaan mini market bak kacang goreng disetiap jalan...

Kamis, 14 Juni 2012

R 7171 SH

HONDA FERIO 2000 M/T
Jadi mobil pertama yang paling berkesan selama pake mobil. Banyak banget kenangannya. Walaupun cuma 1 tahun, tapi terimakasih banyak Jiji...

DIGEST !!!

DIGESTIVE SYSTEM. sistem yang sangat panjang, memusingkan, padat, ga mudah, melelahkan, jenuh...
yaa, kurang lebih itu semua yang dirasain selama menjalani blok ini. menjalani 6 minggu perkuliahan blok yang mempelajari all about, diapain sih makanan yang masuk dari mulut? sampai keluar lagi. 8 laboratorium yang harus diperlajari, dengan ga cuma sekali praktikumnya. belum laporan, revisi, tugas praktikum. itu baru urusan praktikum, masih ada skill lab, pbl, kuliah yang full. melelahkan... tapi alhamdulillah, cukup lega ketika tau PIC bloknya yang insyaAllah bisa dukung mahasiswa dan ga mempersulit.

Jumat, 15 April 2011

DANBO (boneka kardus yang punya jiwa)

pertama kali tau danbo dari kakak kelas yang kebetulan waktu itu lagi ngumpul VISUM (organisasi ttg fotografi, design, dkk dikampusku). ga tau wujudnya kayak apa, cuma tau aja namanya danbo. katanya sih boneka kardus, tapi lucu, suka buat objek fotografi.
langsung aku tanyain tuh sama Mbah Google, cari gambarnya kayak apa sih danbo. ternyata emang keren banget, lucu, seolah olah punya jiwa yang bisa diekspresikan.

aku searcing banyak tentang danbo, pengin banget punya soalnya. tapi ternyata harganya yang tidak mendukung untuk memilikinya... eehh, ga sengaja dapet juga paper craft danbo. ada jaring jaringnya gitu, ada tutorialnya juga buat bikin. langsung deh aku download dan mempraktekkannya. alhasil jadi juga danbo ku yang pertama...





dilihat lihat, warnanya putih ko kayak cewe yaa... (pikirku, padahal sih sama aja). kasihan ga ada cowonya yang nemenin. okeee. aku langsung buat lagi beberapa hari berikutnya... dengan penuh kesabaran, ketelatenan, dan sepenuh hati, jadi juga danbo yang kedua (cowo) dengan waktu seharian full time :D



subhanallah...

letusan gunung merapi jogja bulan november 2010 yang lalu, semoga bisa membuat kita semua sadar akan besarnya kekuasaan Allah SWT... bila Allah SWT berkehendak, maka jadilah. tak ada yang bisa mencegah, tak ada yang bisa meramalkan, semuanya misteri. kita sebagai makhluk ciptaan-Nya hanya bisa memohon dan berserah diri kepada-Nya...

Powered By Blogger